ANTISIPASI CORONA, PEMERINTAH DESA GIRIKARTO DIRIKAN POSKO DI PERBATASAN

Watini 30 Maret 2020 12:57:08 WIB

Pemerintah desa Girikarto mendirikan posko terpadu guna mengantisipasi kedatangan para pemudik dari luar daerah.

Satu posko didirikan di doplang (perbatasan antara Girikarto dengan Giriwungu). Semua orang yang melintas di perbatasan tersebut akan disemprot Disinfektan oleh petugas yang ada di posko tersebut. Pemerintah juga sudah menegaskan bagi warga yang berada di luar daerah supaya tidak mudik ke Girikarto terlebih dahulu sampai keadaan dinyatakan aman.

Langkah-langkah terpadu yang dilakukan pemerintah Desa Girikarto ini untuk mengantisipasi lonjakan penularan virus corona. Selain itu kesadaran diri dari masyarakat juga merupakan kunci utama dari pencegahan virus corona ini.

Semoga dengan adanya upaya-upaya yang telah dilakukan Pemerintah Desa Girikarto membawa dampak yang positif bagi warga semuanya. Semoga virus ini segera berlalu.

Dokumen Lampiran : ANTISIPASI CORONA, PEMERINTAH DESA GIRIKARTO DIRIKAN POSKO DI PERBATASAN


Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar