Menanam ‘LAJUR’ Mulai Diminati

Pelayanan 08 Desember 2015 19:06:34 WIB

Akhir kemarau,  petani berlomba  menanam Mbok Sri Sedono (sebutan untuk berbagai  benih tanaman ) dengan harapan setelah hujan datang segera tumbuh. Pemandangan keringpun akan berubah menjadi hijau. Apa lagi kalau tanaman ( padi ) ditanam menggunakan sistem lajur. Hasilnya akan lebih rapi dan penyiangan  semakin mudah.

Dengan berbekal botol minuman, yang dilubangi tutupnya,  benih padi dimasukkan dan digoyang-goyang agar benih yang ada di dalam jatuh ke tanah yang sudah di beri lajur. Hasil tumbuhnya lebih rapi jika di banding dengan cara di sebar.  Cara menanam ini mulai diminati. Baik secara manual maupun dengan alat sederhana bahkan sudah banyak yang menggunakan Tanam Jajar Legowo (Tajarwo) yang ditarik dengan mesin.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar